Kamis, 03 Januari 2013

Hari Kuliah Terakhir Semester ini.

Tidak terasa hari ini hari kuliah terakhir, satu semester sudah berinteraksi dengan wajah2 baru di dunia perkuliahan.

Saya yakin keberhasilan dalam belajar mengajar (baca:kuliah) tidak hanya pada nilai, tapi juga bagaimana prosesnya berlangsungnya perkuliahan.

Minggu, 18 November 2012

Tugas Rangkuman! Buat Yang merasa nilai UTSnya kurang.

Selamat buat seluruh mahasiswa D3 Perbankan dengan hasil UTSnya, semoga semua nilainya bagus2 dan semua dapat A. Amiiin...

Seperti yang pernah saya sampaikan di kelas bahwa niat saya untuk memberikan semua nilai A, tetapi ternyata ada mahasiswa yang tidak menghendaki nilai A dengan gak belajar,gak ngumpulin tugas, presentasi seadanya dan yang paling parah Cheating in the class waktu UTS. Ada yang tolah-toleh, kasak-kusuk, contekan ama temannya bahkan ada yg bring small notes,  OMG!!! come on guys jgn bawa kebiasaan buruk SMA ke bangku kuliah. BUT saya bangga dengan para mahasiswa yang dengan jujur mengerjakan UTS, even hasilnya tidak sebagus yang diharapkan. Nah bagi kalian yang merasa mendapatkan nilai masih kurang akan saya berikan tugas utk menutup kekurangannya, dan untuk yang "ngerpek" dengan bawa catatan kecil dan tertangkap basah ama pengawas harus UJIAN ULANG.

Oke untuk yang ingin menambah nilainya silakan buat rangkuman di kertas FOLIO, tulis tangan dan kumpulkan akhir November ini (lebih cepat lebih baik). Rangkuman yang harus dibuat adalah tentang materi2 yang telah dipresentasikan sampi UTS. Berikut kisi-kisi/kerangka rangkumannya:
1.    Motif dan fungsi bisnis
  • pengertian bisnis
  • sumber daya yg digunakan dlm bisnis
  • stakeholders/pemangku kepentingan
2.    Etika bisnis dan Janggung jawab sosial
jelaskan dan berikan contoh bentuk tanggung jawab perusahaan kepada:
  • pelanggan
  • karyawan
  • pemegang saham
  • kreditor
  • lingkungan dan
  •  komunitas
3.    Lingkungan yang mempengaruhi dunia bisnis
4.    Bentuk kepemilikan bisnis
  • kepemilikan perseorangan, persekutuan dan PT (jelaskan dan apa untung ruginya)
  • waralaba (jelaskan dan apa untung ruginya)
5.    Kewirausahaan
  • untung dan rugi jd wiraswasta
  • profil wiraswasta
6.    Manajemen dan Organisasi perusahaan
  • tingkatan2 manajemen
  • fungsi utama manajer
  • fungsi2 manajemen POLC
7.    Tantangan ekonomi yang dihadapi bisnis Domestik dan Global. (bab 3 dan 4)

OK silakan dirangkum yah.


Rabu, 14 November 2012

Hasil UTS Pengantar Bisnis D3 Perbankan 2012


Hasil UTS cukup lumayan untuk mahasiswa, walaupun mungkin nilainya tidak memenuhi harapan. Ada yang nilainya bagus tapi ada juga yg kurang beruntung...

Yang penting semuanya dikerjakan dengan jujur, its OK. Akan tetapi yang mengecewakan ada beberapa mahasiswa yang masih terbawa kebiasaan waktu SMA dengan mencontek dan juga kerjasama dalam Ujian.

Untuk mahasiswa yang terbukti "cheat" harus ujian ulang dan bagi yang nilainya kurang bagus bisa mengerjakan tugas.


OK semoga nanti UAS bisa mendapatkan nilai yang terbaik dan tidak ada yang nge Cheat lagi. Karena kalau masih curang dalam mengerjakan Ujian gak ada bedanya ama anak kecil...

Kamis, 01 November 2012

Soal-soal UTS 2012

Berikut kisi-kisi yang mungkin keluar UTS kali ini:
  • pengertian bisnis, stakeholders
  • etika dan tanggung jawab sosial, outsourcing etc
  • kepemilikan bisnis, waralaba
  • kewirausahaan, profil pengusaha
  • fungsi2 manajemen, POAC/POLC
  • harga pasar, 
  • peran teknologi dalam bisnis internasional
  • karakteristik2 asing dalam bisnis internasional
Tapi lebih aman pelajari aja semua yah :D

Selasa, 09 Oktober 2012

Tugas pengantar bisnis D3 Perbankan 2012

Rujukan utama: Jeff Madura, Introduction to Business, pengantar bisnis edisi 4, 2011
Untuk rujukan lain silakan ditambahi secukupnya.

Silakan tugas dikerjakan secara berkelompok membahas tiap-tiap bab yang telah dibagi di kelas.
Setelah selesai kirim ke email dengan format pengiriman seperti DISINI.

File yang dikirimkan via email antara lain:
1. Power point yang berisi presentasi yang akan ditampilkan di kelas
2. Ringkasan materi dan studi kasus dalam format ms word.

Selamat mengerjakan!

Senin, 08 Oktober 2012

Panduan pengiriman tugas via email

Untuk semua tugas mata kuliah yang dikirim via email sebaiknya menggunakan format seperti ini:

--------------------------------------------------------------------------------
to : alamat imel yg dituju
subject : nama matakuliah, semester dan kelas, nama kelompok
isi email:
  • Bab/materi yg dibahas
  • Nama, NIM anggota kelompok
attachment: file tugas dlm bentuk power point dan words
----------------------------------------------------------------------------------

========
CONTOH:
========
to : ari.lecture@gmail.com
subject : Pengantar bisnis, 1B, Kelompok 8
isi email:
Materi: 
Menciptakan dan Memproduksi Barang dan Jasa

Anggota kelompok:
Andi Fulan (12365897654001)
Ana Fulanah (1236589768003)

=================================================

Dengan format di atas bisa lebih jelas, jika ada pertanyaan lain please contact my email.
Semoga bermanfaat.

Selasa, 18 September 2012

Satuan Acara Perkuliahan: Pengantar Bisnis, FEB UMM

SATUAN ACARA PERKULIAHAN

Mata kuliah             : Pengantar Bisnis
Fakultas / Jurusan   : Ekonomi dan Bisnis / Manajemen
Dosen Pengampu    : Ari Irawan, SE., M.M.

MATA KULIAH : PENGANTAR BISNIS

1.    Diskripsi Mata Kuliah.
Mata kuliah pengantar bisnis mempelajari  konsep dasar bisnis yang memberikan gambaran tentang proses merencanakan , mengelola dan  mengembangkan  bisnis serta memperhatikan etika dan tanggung jawab sosial.

2.    Kesepakatan dalam kuliah :
a.    Pakaian rapi + tidak ketat (untuk putri), tidak gondrong + tidak memakai asesories (untuk pria), tidak memakai sandal dan segala jenis pakaian dari kaos.
b.    Absensi tidak lebih dari 3 x ( a, i, s)
c.    Yang terlambat silahkan duduk dibangku terdepan
d.    Akhir kuliah untuk putri pakai rok hitam dan baju putih, untuk putra pakai celana kain hitam dan hem putih
e.    Hand phone harap dimatikan atau nada getar.

3.    Komponen penilaian.
1.    Presensi                                 20  %
2.    Partisipasi                              20  %
3.    Tugas Individu/ kelompok    20  %
4.    UTS/ UAS                             30  %
5.    Lain-lain                                10  % +

4.    Materi Kuliah :
1.    Pendahuluan
2.    Etika bisnis dan Janggung jawab sosial
3.    Lingkungan yang mempengaruhi dunia bisnis
4.    Bentuk Kepemilikan Bisnis
5.    Memulai Bisnis dan Kewirausahaan
6.    Manajemen dan Organisasi perusahaan
7.    Tantangan ekonomi yang dihadapi bisnis Domestik dan Global.
8.    U T S
9.    Mengelola SDM dan Motivasi
10.    Menciptakan dan Memproduksi Barang dan Jasa
11.    Peranan Pemasaran Barang dan Jasa
12.    Mengelola Keuangan dalam Bisnis
13.    Mengelola Teknologi dan Informasi
14.    Kepedulian dan Komitmen Manajemen terhadap Produktivitas dan Kualitas.
15.    U A S

5.    Buku :
1.    Pengantar bisnis, Jeff Madura , Edisi 4, Buku I & 2, Salemba empat, Jakarta, 2011.
2.    Pengantar Bisnis, Sadono Sukirno,dkk, Edisi 1, kencana prenada media group, Jakarta, 2006
3.    Pengantar bisnis, M.Fuad,dkk, Edisi 2, Gramedia Pustaka utama, Jakarta, 2006
4.    Pengantar Bisnis, Drs.Indriyo Gitosudarmo, M.Com, Edisi 2, BPFE, Jogjakarta, 2000.
5.    Pengantar Bisnis, Boons &Kurtz
6.    Pengantar bisnis, Griffin.